Jumat, 10 April 2009

Apa itu LED display notebook ?



Teknologi display notebook yang ada:
1.Liquid Cystal Display (LCD) dengan backlight Fluorescent lamp
2.Liquid Crystal Display (LCD) dengan backlight Light Emitting Diodes (LED).



Apa itu LCD?
Sebuah LCD bentuknya tipis, rata, dan terdiri dari banyak pixel didalamnya. Dalam sebuah LCD berwarna, maka tiap pixel terdiri lagi dari 3 buah subpixel masing masing berwarna merah, hijau, dan biru. Ketiga warna itu berasal dari penggunaan filter warna yang dipasangkan di LCD. Tiap subpixel disebutkan mampu menghasilkan 256 gradasi warna. Jadi bila dikalikan 256 gradasi Merah, 256 gradasi Hijau, dan 256 gradasi Biru, ada total 16,8 juta kombinasi warna yang dimungkinkan.

Active Matrix
Jika kita ambil contoh sebuah display dengan resolusi WXGA ( 1280 x 800 ), maka jumlah pixel yang ada di LCD 3 variasi warna x itu adalah 3 x 1280 x 800 = 3,072,000. Tiap pixel itu haruslah diberi tegangan listrik yang tepat untuk menghasilkan warna yang diinginkan. Karena jumlah yang besar ini, maka tidak efektif lagi untuk tiap pixel dibuatkan jaringan penghubung tersendiri. Jadi diaturlah agar pixel pixel itu diberikan tegangan positif dan negatif per baris dan kolom. Ini adalah teknologi LCD yang dinamakan "Active Matrix".

Thin Film Transistor ( TFT)
Seterusnya sebuah transistor perlu dipasangkan untuk mengatur tiap pixel LCD ini. Karena jumlahnya banyak, maka transistor itu diletakan diatas sebuah lapisan film tipis diatas sebuah lapisan kaca. Teknologi ini yang dinamakan Thin Film Transistor (TFT)

Sekarang menjadi jelas mengapa sebuah layar notebook mempunyai nama panggilan yang sangat panjang seperti: Layar warna TFT active matrix LCD 15.4 inch..

Apa itu Backlight?
Sebuah LCD tidak menghasilkan cahaya, karenanya dia membutuhkan sebuah sumber cahaya yang bisa diletakkan didepan, disamping, atau dibelakang. Sumber cahaya dari belakang diberi istilah "backlight".

LED Backlight dan Keuntungannya
Ada 2 teknologi backlight LCD yang saat ini dipakai. Pertama adalah fluorescent backlight, lampu putih seperti umumnya lampu neon disekeliling kita, dengan perbedaan bahwa yang ini tidak begitu panas. Kedua adalah Light Emitting Diodes (LED) seperti di lampu lampu senter atau lampu samping mobil mobil tipe baru dimana sumber cahayanya tidak lagi berasal dari satu lampu pijar saja tapi terdiri dari dioda dioda bersinar dalam jumlah banyak.

Keunggulan yang didapat dengan penggunaan LED backlight di notebook adalah:
-Karena sumber cahayanya lebih banyak dan tersebar, LED backlight menjanjikan pencahayaan yang lebih merata diseluruh permukaan display.
-LED menghasilkan cahaya putih yang lebih "putih", Ini akan menghasilkan warna warna yang lebih cemerlang dibanding fluorescent backlight.

BenQ Joybook yang menggunakan teknologi LED display adalah Joybook Lite U101 dan X31-LE03

1 komentar:

  1. ihh..e-booknya keren amat canggih lagi..pasti mahal yaks..berepa duit cih?!! klo ada yg kasih gratisan aq mau lho..hehehehe

    BalasHapus


Ferdi van Oyiig !